Sebagai pengguna printer Epson TX111 awalnya saya bingung saat printer seperti ngehank dan lampu indicator nyala terus, rupanya printer ini harus direset ulang. Sedikit berbagi pengalaman dalam menggunakan Resetter Epson TX110 - TX111 dan semoga bermanfaat.
Cara Menggunakan Resetter Epson TX110 - TX111 secara Software
" Perhatian : Program adjustment ini mirip dengan virus sehingga dideteksi sebagai virus oleh antivirus. Matikan antivirus anda terlebih dulu agar program ini bisa berjalan "
1. Download software resetter Epson TX110 - TX111 dulu. Software bernama Resetter Epson Stylus TX110 - TX111, anda dapat download resetter epson TX110-TX111 ukuran 2,66 Mbyte.
2. Jalankan program resetter Epson TX110 - TX111 dengan double klik "AdjProg.exe", langsung di "AdjProg.exe" karena program ini " tidak menggunakan loader ".
3. Kemudian ikuti gambar berikut ini :
4. Setelah selesai matikan printer kemudian nyalakan lagi. Printer akan nyala dengan lampu berwarna hijau penuh. Berarti printer Epson Stylus TX110 - TX111 yang blink tadi sudah siap digunakan kembali.
Semoga Postingan ini bermanfaat bagi pengguna Epson Stylus TX110 - TX111 dan semoga berhasil……..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar